Blogku Membahas Tentang Biodata Naruto..
Siapa sih yang gak tahu kartun NARUTO ?
Agar Kalian Lebih Tahu Tentang Biodata Naruto dan teman - temannya
Team 7
Uzumaki Naruto ialah seorang ninja muda yang nakal, caper, energik dan juga pembuat onar. Ia merupakan anak dari seorang Hokage, yaitu Hokage 4 (Minato Namikaze) dan ibunya bernama Uzumaki Kushina (Jinchuriki Kyubi sebelumnya), namun hanya sedikit yang mengetahui itu. Naruto sebenarnya sangat kesepian karena ia ditakuti oleh teman-temannya di akademi, karena sebenarnya ia adalah Jinchuriki dari Kyubi yang telah menyerang desa Konohagakure. Namun, setelah bekerja keras, Naruto menjadi orang yang sangat dipercaya dan mempunyai banyak teman, terlebih lagi ketika ia menyelamatkan desa Konohagakure dari Pain, ia dianggap pahlawan desa. Sifatnya yang membuatnya berhasil adalah sifat pantang menyerah dan bersemangat tinggi.
PENAMPILANNaruto memiliki semacam tanda di pipinya (seperti kumis kucing) yang berasal dari Kyubi di dalam dirinya.
KEMAMPUAN
Naruto pada awalnya bukanlah ninja yang jenius seperti Sasuke atau Neji, namun sifatnya yang pantang menyerah dan bersemangat tinggi serta bantuan dari chakra dahsyat Kyubi di dalam tubuhnya membuatnya berhasil. Pengendalian chakra Naruto sebenarnya buruk meskipun ia memiliki chakra hebat. Dengan chakra hebatnya, Naruto mampu menggunakan jurus Kagebunshin dengan menghasilkan ratusan bunshin [kanan]. Naruto memang ahli dalam penggunaan jutsu menyamar dan bunshin. Bahkan Naruto bisa menggunakan jurus Oiroke no Jutsu. Pada part II, Naruto menjadi lebih cerdik menyusun strategi. Misalnya mencari kelemahan musuh dengan bunshinnya.
Naruto juga mempelajari jurus hebat yang hanya bisa digunakan oleh ayahnya dan Jiraiya, yaitu Rasengan [kiri]. Rasengan membentuk bola chakra yang jika dikenakan bisa membuat kerusakan yang cukup hebat. Selama pada movie-movie Naruto, ia telah mengembangkan banyak rasengan, seperti rasengan tujuh warna, rasengan gelel dan rasengan Shion. Naruto juga mengembangkan sendiri rasengannya bersama Yamato dan Kakashi menjadi rasengan yang sangat dahsyat yaitu RasenShuriken [kanan], Rasengan yang dikombinasikan dengan elemen angin. RasenShuriken dapat menimbulkan kerusakan tubuh yang sangat parah pada korban, namun penggunanya juga akan mengalami kerusakan tubuh yang sama, meski tak separah korban.
Untuk melawan Pain, Naruto mempelajari teknik Sage [kanan]. Yang memungkinkannya menyerap energi alam dan menggunakannya. Dengan kekuatan dahsyat tersebut, Naruto mampu mengalahkan Pain dan berbicara pada Nagato.
Haruno Sakura yang biasa dipanggil Sakura merupakan seorang Kunoichi yang cukup hebat dan tangkas. Ia merupakan anggota team 7, sama halnya seperti Naruto dan Sasuke. Ia mencintai Sasuke, padahal Naruto mencintai Sakura. Sakura adalah rival Ino, karena sama-sama menyukai Sasuke. Sakura pada part I adalah Kunoichi yang lemah dan tak bisa berbuat apa-apa. Namun pada part II, ia menjadi seorang kunoichi yang sangat hebat.
PENAMPILAN
Sakura berambut pink dan mengenakan daster pada part I. Setelah menjadi murid Tsunade, pada part II ia mengenakan pakaian yang lebih membuatnya gagah, dengan sarung tangan dan celana ketat yang membuatnya lincah dan flexibel.
KEMAMPUAN
Pada part I, Sakura hanya mampu mengontrol chakra untuk membuat kagebunshin. Ia juga mahir dalam jurus memanjat pohon. Namun kemampuan bertarungnya masih sangat lemah. Setelah diajari oleh Tsunade, ia menjadi tangkas dalam hal-hal medis serta racun dan mampu menyembuhkan luka seseorang dengan jurus khusus seperti halnya Tsunade, Shizune dan Ino.
Sakura menyembuhkan Naruto
Selain hal medis, ia juga diajarkan untuk menggunakan pukulan tangan kosong chakra mematikan dari Tsunade. Dengan pukulan ini, ia mampu menghancurkan batu besar dan membelah tanah. Serta jika seseorang terkena pukulan mematikannya, korban akan terluka fatal.
Pukulan Sakura
PENGALAMAN
Sakura sangat berpengalaman dalam hal misi dan tugas, mengetahui bahwa ia adalah murid langsung Tsunade. Sakura juga berpengalaman menyembuhkan pasien di rumah sakit.
Sakura sebenarnya sedikit kecewa mengetahui Hinata menyatakan perasaan cintanya pada Naruto, karena Sakura menyukai Naruto. Perasaannya bertambah kacau ketika Sasuke menjadi buronan internasional. Ia lalu menyatakan cintanya pada Naruto, tidak tahu benar atau bohong. Namun, sekarang Sakura sudah kembali seperti biasa.
Hobi Sakura adalah bermain game trivia dan menghafalkan pelajaran medisnya
Uchiha Sasuke yang biasa dipanggil Sasuke adalah seorang ninja tampan, keren, pendiam dan tenang yang banyak disukai wanita pada saat di akademinya. Ia adalah anggota team 7 bersama Kakashi, Naruto dan Sakura, Naruto merupakan rivalnya dan Sakura sangat mencintai Sasuke. Padahal, saat ia kecil, ia adalah anak yang periang dan energik sebelum pembantaian clan Uchiha. Sasuke bertekad untuk membalaskan dendam kakaknya, Uchiha Itachi, sehingga ia pergi bersama Orochimaru untuk mendapat kekuatan lalu malah membunuh Orochimaru dan berpihak pada Tobi (Akatsuki). Para anggota Konoha 11 (minus Naruto, Sakura dan Sasuke) sudah merencanakan penyerangan pada Sasuke yang tak jadi karena dihalangi Naruto.
PENAMPILAN
Sasuke berambut hitam dan berpakaian berlambang Uchiha pada part I dan II. Wajahnya tenang tanpa ekspresi membuatnya disegani para wanita.
KEMAMPUAN
Menggunakan mata Sharingan, ia mampu meniru jurus sederhana musuhnya (terutama taijutsu). Ia juga mampu mempredikisi gerakan musuh dengan mata itu. Namun, pada part II, ia sudah mampu membuat ilusi-ilusi serta genjutsu mematikan dengan sharingannya. Ditambah lagi, dengan Mangekyou Sharingannya ia mampu menggunakan Susano'o, Tsukyomi dan Amaterasu
[Kiri] Sharingan [Kanan] Mangekyou Sharingan
Selain sharingan, Sasuke juga mampu menggunakan teknik berelemen petir seperti chidori. Ia juga mampu mengembangkan jutsu elemen petirnya menjadi Kirin yang tak dapat dihindari. Sasuke juga menguasai jutsu elemen api, seperti Gokakyu no Jutsu.
Kirin Sasuke
LAIN-LAIN
Sasuke merupakan seorang shinobi yang banyak berpengalaman, melihat klannya dibantai, melaksanakan misi berbahaya, membunuh kakaknya tercinta, sampai menjadi kriminal dunia ninja. Sasuke sekarang adalah orang yang jahat, keji dan pendendam. Tekadnya sekarang ialah menghancurkan Konoha. Naruto telah diramalkan oleh tetua katak untuk bertarung dengan Sasuke. Dapatkah Naruto menghalangi Sasuke ??
Hatake Kakashi merupakan seorang ninja hebat dan cerdas yang merupakan anak dari salah satu ninja legendaris Konoha, Hatake Sakumo (Taring Putih dari Konoha). Kakashi juga merupakan guru dari Naruto, Sakura dan Sasuke. Ia bersikap tenang dalam menghadapi apapun, namun juga dapat panik jika melawan musuh yang sangat kuat, misalnya Itachi. Kakashi memiliki masa lalu yang menyedihkan, di mana ia kehilangan teman-teman terbaiknya. Sekarang, Kakashi sangat mementingkan teman daripada peraturan karena masa kecilnya tersebut. Kakashi sudah menjadi Jounin pada usia 13 tahun, sampai sekarang ia adalah jounin terkuat di Konoha.
PENAMPILAN
Kakashi mengenakan baju Jounin Konoha, serta menggunakan masker biru gelap yang menutupi wajahnya, kecuali mata kanannya. Ia berambut putih dan berwajah tenang. Ia juga cukup tampan, namun tidak diketahui ada yang menyukainya.
MASA KECIL
Kakashi adalah anggota teamm ninja di bawah pengawasan Minato Namikaze (Hokage 4, ayah Naruto) sebagai gurunya. Kakashi terkenal sangat jenius dan hebat pada angkatan itu. Ia sudah menjadi Jounin pada umur 13, dan ia juga sudah mampu menggunakan Chidori. Saat itu, Kakashi adalah seorang ninja yang sangat taat pada peraturan, dan menomorduakan teman. Karena ayahnya bunuh diri dalam insiden saat ia menomorduakan misi dan mengutamakan teman. Team Kakashi pada saat itu terdiri dari Minato Namikaze, Uchiha Obito, dan Rin. Saat Rin tertangkap ninja Iwagakure, Kakashi yang mengutamakan misi mengorbankan Rin, namun Obito marah pada Kakashi bahwa seharusnya Rin diselamatkan. Hati Kakashi tergerak untuk menyelamatkan Rin, namun ninja Iwagakure tidaklah lemah. Kakashi yang sekarat, dibantu oleh Obito menggunakan Sharingannya. Namun Obito menjadi korban karena tertimpa sebuah batu, dan memberi hadiah istimewa pada Kakashi, yaitu Sharingannya sendiri. Rin menanamkan mata Obito pada Kakashi. Sampai saat ini Kakashi menggunakan sharingan milik Obito. Sedangkan Rin tidak diketahui ada di mana.
KEMAMPUAN
Menggunakan sharingan dari Obito, ia mampu meniru jurus-jurus milik lawannya, kecuali Kekkei Genkai (Jurus keturunan khusus). Ia memiliki banyak sekali jurus tiruan, sampai dia dijuluki "Kakashi Copy Ninja". Dia mampu menggunakan elemen air, api, tanah dan petir. Dengan menggunakan elemen air, ia menggunakan jurus naga air salah satunya. Jurus bola api raksasa saat menggunakan elemen api dan dinding tanah saat menggunakan elemen tanah. Selain chidori, ia mampu menggunakan Raikiri (Jurus tingkat S) saat menggunakan elemen petir.
Raikiri Kakashi
Selain jurus berelemen, ia juga telah mengembangkan Sharingannya menjadi Mangekyou Sharingan. Mangekyou Sharingan milik Kakashi mampu mengirim sesuatu ke dimensi lain, membuatnya bertambah kuat di part II. Ia mampu mengirim rudal-rudal Pain ke dimensi lain, meskipun jurus Mangekyou Sharingan sangat menguras stamina.
Mangekyou Sharingan Kakashi
Kakashi juga dideskripsikan oleh Naruto memiliki otak yang lebih pintar dari Shikamaru (Padahal, Shikamaru jauh lebih strategis), penciuman lebih hebat dari Kiba (Tidak pernah terbukti), serta Taijutsu lebih hebat dari Lee (Namun padastats Kakashi, nilai Taijutsunya masih lebih rendah dari Lee). Kakashi juga dapat menggunakan Kuchiyose, mengeluarkan anjing pelacak. Selain itu, Kakashi mampu menggunakan rasengan elemen petir.
Kakashi juga dapat bergerak sangat cepat serta lincah. Ia juga cukup strategis dan cerdas.
LAIN-LAIN
Kakashi sangatlah berpengalaman dalam menjadi ninja. Ia sudah pernah menjadi Anbu dan melaksanakan misi-misi berbahaya. Sampai akhirnya ia dipilih untuk memimpin team 7 (Naruto, Sakura, Sasuke).
Sai adalah seorang anbu dari sebuah organisasi jahat di Konoha, yaitu Ne. Ne mewajibkan para anggotanya untuk tidak memiliki perasaan dan tidak berekspresi karena perasaan dapat menimbulkan kebencian dan perang. Karena itu, Sai bersifat tak berekspresi, padahal ia memiliki kakak angkat yang sangat ia sayangi, namanya Shin. Sejak kakaknya meninggal, sifatnya menjadi dingin seperti tak memiliki perasaan, meski ia bukan seorang pembunuh. Sejak bergabung dengan team Kakashi, ia memilih untuk memiliki perasaan dan bergaul. Maka, ia banyak membaca buku-buku mengenai cara bergaul. Kadang, karena tak mengerti, Sakura dan Naruto sering tersinggung karena kata-katanya. Walaupun tak berperasaan, Sai pernah tersenyum (lihat gambar utama Sai Profile).
PENAMPILAN
Sai menggunakan baju khas Anbu dari Ne, dengan perut yang terbuka seperti Ino. Wajahnya putih dan tak berekspresi.
KEMAMPUAN
Sai memiliki bakat hebat dalam menggambar. Namun, sifatnya yang tak berperasaan mengakibatkannya tak bisa memberi judul gambarnya. Dengan bakat menggambar dengan cepat dan baik, ia menggunakan jurus Chōjū Giga. Ia menggambar hewan pada gulungan khusus dengan tinta, lalu dengan membentuk segel, hewan dari gulungan tersebut hidup dan menyerang musuh. Daftar hewan yang Sai gunakan dalam jurus Chōjū Giga dan kegunaannya:
- Tikus : Untuk mencari atau mengikuti seseorang
- Singa : Menyerang musuh
- Burung : Sai naik ke punggung burungnya dan melacak musuh dari atas, serta untuk transportasi udara jarak jauh
- Lintah : Saat itu digunakan untuk menakut-nakuti Hotaru
- Kelelawar : Dapat digunakan sebagai payung atau bahkan menghalangi pandangan musuh
- Ikan : Mengirim surat di bawah air
- Ular : Untuk mengikat musuh
Chōjū Giga
Selain itu, tulisan (surat) yang dibuat Sai di sebuah gulungan juga bisa berubah menjadi hewan kecil yang pergi mencari tempat tujuannya serta melindungi dirinya. Sai juga mampu menggunakan bunshin tinta.
LAIN-LAINSebagai anbu yang diakui hebat oleh Danzo, Sai sudah banyak berpengalaman dalam misi-misi kelas atas. Sai menjadi bagian dari team Kakashi untuk menggantikan Sasuke. Namun, Sai tak bisa membocorkan rahasia Danzo pada Konoha, dikarenakan Danzo meletakkan segel pada lidah Sai. Jika membocorkan rahasia, Sai akan lumpuh (tidak tahu untuk sementara atau selamanya).
Segel pelumpuh yang diletakkan oleh Danzo
Yamato (Tenzo) adalah seorang anbu sekaligus junior dari Kakashi. Yamato bersifat sangat tegas dan disiplin, namun sangat menhormati Kakashi. Ia menjadi pengganti Kakashi saat Kakashi dirawat di rumah sakit, memimpin team 7 dengan anggota baru yaitu Sai.
PENAMPILAN
Yamato mengenakan baju Jonin dan mengenakan tanda Konoha di dahi seperti Hokage 2. Ia berambut coklat dan bisa mengubah wajahnya menjadi menyeramkan, terutama untuk menakut-nakuti Naruto dan team 7. Yamato pada saat menjadi anbu juga mengenakan baju anbu biasa. Namun, karena disuruh Tsunade menjadi pemimpin team 7, ia mengenakan baju Jonin. Namanya pun dari Tenzo berubah menjadi Yamato.
Wajah menakutkan Yamato
KEMAMPUAN
Pada saat bayi, Yamato diculik oleh Orochimaru bersama banyak bayi lainnya. Dan disuntikkan DNA hokage 1, berharap bisa menjadi kekuatan bagi mereka. Dari 60 bayi, hanya Yamato yang selamat. Yamato mampu menggunakan teknik rahasia Hokage 1 yaitu mokuton, elemen kayu yang menggabungkan tanah dan air. Yamato mampu menggunakan jurus pelindung kayu, atau membuat kayu seperti tentakel yang mengikat lawan, dan menggunakan bunshin kayu.
Karena mendapat DNA hokage 1, ia mampu menekan amukan Biju. Kemampuan inilah yang dimanfaatkan Tsunade untuk menjaga Naruto.
LAIN-LAIN
Yamato merupakan anbu yang berpengalaman dalam melakasanakan misi. Sifatnya yang tegas dan disiplin menyebabkannya menjadi lebih tangguh.
Team 10
Nara Shikamaru adalah seorang ninja chunin yang paling cerdas di Konoha. Namun, Shikamaru merupakan seorang pemalas yang hanya bercita-cita menjadi petani. Ia sangat peduli pada teman-temannya dan mempunyai kepribadian pemimpin dengan otaknya yang cerdas. Teman baiknya adalah Choji dan ia merupakan anggota tim 10 bersama Ino dan Choji. Shikamaru juga terlihat sangat dekat dengan Temari, Kunoichi dari Sunagakure. Mereka terlihat menjalin cinta. Shikamaru juga terlihat selalu mengalah pada perempuan.
PENAMPILAN
Shikamaru berambut hitam dikuncir seperti nanas dan berbaju ninja chunin Konoha. Ia menggunakan tanda ninja Konohanya di lengan.
KEMAMPUAN
Shikamaru memiliki senjata utama yang tidak dimiliki banyak ninja-ninja lain, yaitu kecerdasannya. Dengan IQ yang melebihi 200, ia mampu memikirkan lebih dari 100 strategi untuk mengalahkan musuh. Shikamaru adalah orang paling strategis di Konoha. Kebanyakan strategi Shikamaru memanfaatkan darah dan juga mengandalkan kemampuan khususnya dari klan Nara, yaitu menggunakan bayangan. Ia mampu mengikat atau memngubah gerakan lawan melalui jurus bayangannya. Salah satu jurus bayangannya adalah Kagemane no Jutsu atau Kagenui.
[Kiri] Shikamaru menggunakan jurus bayangan [Kanan] Shikamaru vs Tayuya
LAIN-LAIN
Shikamaru sudah banyak berpengalaman dalam memimpin tim ninja. Menggunakan otak briliannya, ia mampu menyelesaikan misi-misinya dengan baik serta bertanggung jawab atas kelompok yang dipimpinnya. Guru kesayangannya adalah Asuma, mereka berdua sering bermain Shogi dan Shikamaru selalu menang. Namun pada saat Asuma meninggal, Shikamaru lah yang paling sedih di antara Ino dan Choji. Shikamaru tidak memiliki impian yang tinggi seperti Naruto, yang ia inginkan hanya kedamaian dan santai.
[Kiri] Team pengejaran Sasuke dipimpin Shikamaru [Kanan] Shikamaru di kuburan Asuma
Yamanaka Ino adalah seorang Kunoichi yang berasal dari klan Yamanaka. Ayahnya bernama Inoichi dan ia merupakan anggota team 10 yang dipimpin Asuma dan beranggotakan dia, Shikamaru dan Chouji. Sifatnya agak cerewet dan suka berdandan, kadang sedikit cemburu, namun hatinya lembut dan baik hati. Ia sering mengejek Choji mengenai kegendutannya, namun Choji tak pernah menanggapinya dengan serius. Bersama Shikamaru dan Choji, mereka membentuk team kerjasama bernama Ino-Shika-Cho. Kerjasama ketiganya sangat baik. Ino juga merupakan rival utama Sakura, karena sama-sama menyukai Sasuke. Namun, Sakura memiliki ninjutsu yang lebih kuat karena memperoleh ilmu ninja medis langsung dari Tsunade, meskipun Kekkei Genkai Ino juga dapat menyaingi Sakura.
PENAMPILAN
Ino merupakan kunoichi yang sangat perhatian pada kecantikannya. Ia berambut kuning yang menutupi satu matanya. Ia berbaju sedikit terbuka sehingga membuatnya cukup lincah dan cepat. Ino menggunakan baju ungu.
KEMAMPUAN
Anggota dari klan Yamanaka memiliki jurus Kekkei Genkai khusus mengendalikan pikiran dan jiwa lawan. Ino mampu menggunakan jurus Shinranshin no Jutsu, yang dapat menggerakan tubuh lawan sehingga menyerang pasukannya sendiri. Selain itu Ino juga mampu merasuki tubuh musuhnya, yaitu Shintenshin no Jutsu. Namun, keadaan tubuhnya akan pingsan sehingga mengakibatkan jurus ini adalah jurus tipe kerjasama.Selain jurus kekkei genkai, Ino juga merupakan ninja medis. Ino mendapatkan jurus penyembuhannya dari Sakura yang mengajarinya. Tidak sebaik Sakura, terkadang Ino agak kesulitan mengontrol chakra. Namun akhirnya ia bisa menggunakan jurus medis dengan baik.
Ino menggunakan Shintenshin no Jutsu pada Sakura
Ino menyembuhkan Asuma
Ino juga cukup pintar menyusun strategi, seperti Shikamaru. Saat ujian chunin melawan Sakura, ia menggunakan rambut sebagai penghubung chakra shintenshinnya.
LAIN-LAIN
Ino cukup berpengalaman dalam melaksanakan misi-misi selama Naruto pergi. Ia cukup berkembang pada part II. Kemampuan klan Yamanakanya menjadi lebih baik dan ia lebih cekatan, terlihat saat ia menolong Kakashi yang terkena jeratan Kakuzu.
Dalam hal kekuatan fisik, Ino masih kalah dari Sakura. Namun, kekuatan klan dan ketekunan Ino akhirnya berhasil menyaingi Sakura. Pada ujian chunin, Ino seri melawan Sakura.
Ino vs Sakura
Hobi Ino adalah berbelanja, lho ! ^.^
Akimichi Choji adalah ninja dari klan Akimichi yang juga merupakan anak dari Akimichi Chōza. Chōji juga termasuk dalam team 10 dan juga sahabat Shikamaru sejak kecil. Ia bersama Ino dan Shikamaru membentuk team Ino-Shika-Chō. Sifat Chōji yang gemuk agak aneh. Gendut (fat) adalah kata tabu baginya. Karena ia sama sekali tidak merasa gemuk, ia mendeskripsikan dirinya sebagai seorang yang chubby atau bertulang besar. Ia selalu menghajar orang yang mengatakannya gemuk. Sifatnya yang suka makan menyebabkan ia dianggap menyebalkan jika sedang makan bersama. Semua makanan akan langsung dilahapnya dan minta tambah lagi, membuat Asuma sering kewalahan membayarnya. Namun, Chōji sangat mempedulikan temannya. Pada part II, ia sedikit menguruskan tubuhnya dan lebih mementingkan teman daripada makanan.
PENAMPILANChōji menggunakan baju dengan pelindung besi yang gagah.
KEMAMPUANChōji menggunakan jurus-jurus klan Akimichi yang dapat membesarkan tubuh ataupun bagian tubuhnya. Selain membesarkan tubuh, ia juga mampu membentuk dirinya seperti bola, lalu berguling dengan kuat seperti tankpenghancur. Chōji juga mampu mengalirkan chakra pada telapak tangannya lalu membesarkan telapaknya dan menghantam lawan.
[Kiri] Chōji menggunakan jurus tank penghancur [Kanan] Chōji memperbesar tubuhnya
Klan Akimichi memiliki pil khusus yang dapat mengubah lemak menjadi chakra. Ada tiga pil, yaitu merah. kuning dan hijau :
- Pil Hijau memiliki efek yang paling kecil, dengan mengubah lemak menjadi chakra, Chōji mampu meningkatkan kecepatan serta daya penghancurnya.
- Pil Kuning memiliki efek sedang, dengan pil ini, Chōji mampu membesarkan tubuhnya dengan ukuran maksimalnya.
- Pil Merah memiliki efek yang paling dahsyat. Semua lemaknya berubah menjadi chakra, lalu membentuk sayap kupu-kupu chakra serta kemampuan daya hancurnya sangat dahsyat, sehingga mampu menghancurkan tanah.
[Kiri] 3 pil Akimichi [Kanan] Chōji menggunakan pil merah
LAIN-LAIN
Chōji bukanlah ninja yang terlalu berpengalaman, namun rasa peduli temannya membuatnya cukup tangguh pada suatu misi. Terbukti dalam misi pembalasan dendam Asuma, ia dapat membantu Kakashi dan Shikamaru.
Hobi Chōji ? Membeli dan memakan snack !!!
Sarutobi Asuma merupakan seorang Jonin yang memimpin team 10. Ia punya hubungan cinta dengan Kurenai dan hubungan baik dengan Shikamaru, Shikamaru sangat sedih saat Asuma meninggal. Asuma juga merupakan anggota dari 12 ninja pengawal Daimyo dan ia merupakan anak dari Hokage 3. Asuma punya sifat jantan dan suka bercanda, namun kuat dan tangguh. Ia dibunuh oleh Hidan dengan jurus kutukannya. Akhirnya ia meninggal dan membawa kesedihan bagi Shikamaru, Konohamaru dan Konoha.
PENAMPILAN
Ia menggunakan baju Jounin Konoha dengan kain tanda 12 pengawal Daimyo di pinggangnya.
KEMAMPUAN
Asuma menggunakan pisau chakra seperti yang terlihat pada gambar. Ia memiliki chakra natural angin yang dapat berubah sangat tajam. Ia mengalirkan chakra anginnya pada pisau chakra, sehingga membuat pisau chakranya sangat tajam. Namun, ia tidak cukup kuat untuk melawan Hidan dan Kisame.
Asuma menggunakan pisau chakra
Selain elemen angin, ia juga mampu menggunakan elemen api.
LAIN-LAIN
Asuma merupakan Jonin yang sangat berpengalaman, ia sudah mampu menjadi anggota 12 pengawal Daimyo. Asuma pernah bertengkar dengan ayahnya, sehingga ia bergabung di anggota 12 pengawal itu. Namun, ia sangat menghormati ayahnya terutama setelah kematian ayahnya. Asuma meninggal dengan sangat menyedihkan, Ino, Choji dan Shikamaru menangis karena tak bisa menahan sedih, membuktikan bahwa ia adalah guru yang dihormati.
[Kiri] Asuma bersama Chiriku, sahabatnya [Kanan] Asuma meninggal
Asuma memiliki hobi bermain Shogi, ia selalu memainkannya bersama Shikamaru. Ia juga menempati peringkat kedua dari buronan yang diketahui dalam Naruto (setelah Utakata), nilai buronnya 35.000.000 ryo.
Team 8
Inuzuka Kiba adalah seorang ninja dari klan Inuzuka yang selalu berpartner dengan Akamaru (anjingnya). Kiba juga merupakan anggota team 8. Setiap klan Inuzuka memiliki anjing untuk melancarkan serangan kombinasi, termasuk Kiba. Sifatnya agresif, sembrono dan kasar, namun ia sebenarnya pengasih terutama pada Akamaru. Ia adalah salah satu rival Naruto, meskipun mereka berdua memiliki kelebihan masing-masing.
Akamaru adalah anjing putih milik Kiba yang selalu bersama. Mereka berdua dapat melakukan serangan kombinasi seperti Gatsuga dan Garoga.
PENAMPILANKiba berpenampilan lebih rapi pada part II mengenakan jaket (jas) berwarna hitam dan tanda Inuzuka di pipinya tetap ada.
Akamaru pada part I adalah anjing kecil yang naik di atas kepala Kiba. Pada part II, ia menjadi sebesar singa, dan Kiba yang menaikinya.
KEMAMPUANKiba dan Akamaru mampu menggunakan jurus-jurus khusus Klan Inuzuka seperti Gatsuga atau Garoga. Kombinasi Kiba dan Akamaru termasuk kombinasi terbaik. Mereka berdua mampu menyerang musuh dengan sadis, sampai musuh itu tercabik-cabik.
[Kiri] Garoga [Kanan] Gatsuga
Selain menyerang, indra pelacak (penciuman) Kiba sangatlah tajam. Ia mampu melacak seseorang dari baunya tanpa petunjuk bau dalam jarak yang cukup jauh. Tidak heran kalau team 8 menjadi team pelacak terbaik.
LAIN-LAIN
Kiba dan Akamaru telah banyak berpengalaman terutama dalam misi pelacakan. Kiba juga memiliki kecepatan yang tinggi sehingga mampu mengagetkan Tobi saat ia menyerangnya tiba-tiba.
Kiba menyerang Tobi
Hyuga Hinata adalah seorang Kunoichi dari team 8 yang berasal dari klan Hyuga juga merupakan adik sepupu Neji. Sifatnya pemalu dan lembut, sehingga membuatnya dianggap lemah. Hinata dianggap lemah oleh ayahnya pada part I, namun setelah ia berlatih bersama team 8, ia menjadi semakin kuat. Hinata sangat mencintai Naruto, juga sebagai salah satu dari sedikit perempuan yang tidak mencintai Sasuke.
PENAMPILAN
Hinata berpenampilan cantik dan anggun, sesuai dengan sifartnya yang lembut dan pemalu. Pada part II, ia memanjangkan rambutnya, dan menggunakan jaket ungu. Ia mengenakan lambang Konoha pada lehernya.
KEMAMPUAN
Hinata memegang kemampuan khusus dari klan Hyuga, yaitu Jyuken. Sebenarnya Hinata tidak memiliki bakat khusus Hyuga seperti halnya Neji ataupun ayahnya. Namun, ia mampu menciptakan jurus-jurus sendiri. Seperti Shugohakke Rokujūyon Shō yang cukup mematikan. Ia juga dapat menggunakan jurus-jurus Hyuga seperti 64 pukulan suci dan Juho Shosiken untuk melindungi Naruto.
Juho Shosiken
[Kiri] Shugohakke Rokujūyon Shō [Kanan] 32 pukulan suci Hinata
Selain jurus-jurus penyerang, indra pelacak Hinata juga sangatlah tajam terutama karena ia memiliki Byakugan dari klan Hyuga. Dengan byakugan, ia mampu menyerang dengan sangat akurat serta menembus labirin crystal Guren yang seharusnya memantulkan cahaya. Hinata juga memiliki penglihatan Byakugan terjauh, yaitu 10 Kilometer. Hinata dan team 8 pun dijuluki team pelacak terbaik.
LAIN-LAIN
Hinata pada akhirnya mengakui cintanya pada Naruto, saat melindungi Naruto dari Pain. Hinata lalu berusaha melepaskan jarum hitam Pain dari tubuh Naruto, dan menyerang Pain dengan Juho Shosiken. Beruntung, serangannya terkena 1 pukulan pada pipi Pain, meskipun akhirnya Hinata kalah.
Hinata masuk dalam team petarung jarak dekat, dipimpin oleh Kitsuchi, ayah Kurotsuchi.
Aburame Shino merupakan ninja misterius dari klan Aburame. Ia termasuk dalam team 8 bersama Kurenai, Hinata dan Kiba. Sifatnya yang pendiam dan tenang membuatnya misterius. Meskipun begitu, ia punya hubungan baik dengan teamnya, bersama Kiba sebagai rival dan selalu mendukung Hinata pada latihannya.
PENAMPILANShino berpenampilan sangat tertutup. Matanya tertutup kacamata hitam dan badannya tertutup jaket yang tebal. Ia mengenakan tanda ninja Konoha pada dahinya.
KEMAMPUANShino menggunakan strategi dengan matang seperti Shikamaru, namun Shino jauh lebih percaya diri akan kemampuannya. Shino menggunakan serangga dalam menyerang musuh seperti halnya klan Aburame lainnya. Serangga Kikaichunya sangat banyak sehingga dapat menyerang musuh dengan sangat kuat. Kikaichu juga menghisap chakra musuhnya. Selain menyerang, Shino juga dapat menggunakan serangganya sebagai bunshin ataupun pelindung.
[Kiri] Shino menggunakan Kikaichu [Kanan] Shino menggunakan pelindung Kikaichu
Tidak hanya menyerang, serangga Shino juga dapat dimanfaatkan sebagai pelacak. Serangga Kikaichu dapat menyebar dan melacak musuh. Selain itu, Kikaichu betina dapat diselipkan dalam musuh, sehingga yang jantan dapat mengetahui dimana musuh itu berada.
LAIN-LAIN
Shino telah banyak berpengalaman sebagai pemimpin team. Ketenangan dan kemampuan mengetahui kelemahan musuh dengan mudah menyebabkan misi yang ia lakukan selalu berhasil. Shino sering dilupakan pada pertarungan team, terutama pada pertarungan melawan Ni, Shino tak dihiraukan padahal dia sedang membuat jebakan serangga.
Yuhi Kurenai adalah seorang jonin perempuan yang berasal dari Konoha. Ia merupakan pemimpin team 8, dan juga pacar dari Asuma (sudah hamil). Kurenai sangat berbakat dalam bidang genjutsu terutama ilusi hewan dan tumbuhan. Ia paling dekat dengan Hinata di antara anggota team 8.
PENAMPILANKurenai merupakan salah satu Jonin yang tidak menggunakan pakaian Joninnya. Ia mengenakan tanda Konoha pada dahinya.
KEMAMPUANKurenai merupakan ninja yang sangat berbakat pada bidang Genjutsu. Ia merupakan spesialis Genjutsu tertinggi di Konoha. Kemampuan Genjutsunya sangat hebat sehingga ia mampu memasuki pikiran seseorang, seperti ia mampu memasuki dan melihat monster dalam tubuh Yakumo. Jurus genjutsu yang paling banyak digunakannya adalah Jubaku Satsu, yang memunculkan pohon dan akarnya mengikat musuh, lalu Kurenai menyerang dari belakang. Selain itu, Kurenai juga dapat membebaskan diri dari genjutsu dengan Hanachiri Nuko. Kurenai juga dapat menyegel genjutsu seseorang.
[Kiri] Jubaku Satsu [Kanan] Hanachiri Nuko
LAIN-LAIN
Kurenai berpengalaman sebagai spesialis Genjutsu di Konoha. Ia mendidik murid-muridnya dengan keras, namun ia sebenarnya lembut dan baik hati. Hatinya serasa jatuh saat mendengar kematian Asuma. Ia benar-benar sedih, namun Shikamaru selalu menghiburnya.
Kurenai mengunjungi kuburan Asuma
Team Guy
Rock Lee adalah seorang chunin dari Konoha juga merupakan spesialis taijutsu. Dia merupakan anggota team Guy bersama Neji dan Tenten. Sifatnya sangat mengidolakan gurunya, Guy. Penampilan, kemampuan maupun kelakuan mereka selalu mirip. Rock Lee merupakan seorang pejuang keras, sebenarnya ia tak bisa menggunakan jutsu chakra, namun dengan usaha kerasnya ia mengembangkan talenta taijutsunya. Rock Lee merupakan rival Neji dan dipanggil alis tebal oleh Naruto.
PENAMPILANRock Lee tampil unik pada film Naruto. Ia berambut poni dan bermata unik dari tokoh Naruto lainnya. Ia juga memiliki alis tebal dan berpakaian seperti Guy.
KEMAMPUAN
Rock Lee merupakan spesialis Taijutsu. Ia memiliki kemampuan taijutsu kedua terbaik setelah gurunya. Kecepatan dan kelincahannya sangat tinggi. Serta kekuatannya sangat hebat, terbukti ia dapat memecahkan cangkang summon Hiruko (pada Naruto Shippuden movie 3) dengan sekali tendangan. Usaha kerasnya terbukti dapat menutup kelemahannya dalam ninjutsu maupun genjutsu. Lee juga memiliki jurus andalan, yaitu jurus taijutsu mabuk. Setelah meminum sejumlah alkohol, Lee akan menjadi mabuk, dan kecepatannya akan meningkat pesat. Diajari oleh Guy, Lee juga mampu membuka 5 gerbang chakra utama dari 8 gerbang. Padahal, hal ini sangat sulit sekalipun bagi ninja berbakat. Begitu membuka 5 gerbangnya, Lee akan mengamuk dan kemampuannya sangat meningkat.
[Kiri] Lee membuka gerbang Chakranya [Kanan] Taijutsu Mabuk
Sekalipun tak berbakat menggunakan ninjutsu, Rock Lee masih terlihat mampu menggunakan jurus berjalan di atas air.
LAIN-LAINLee bertarung dengan Gaara pada ujian Chunin babak 3. Meskipun Gaara terluka, namun Lee kalah dan tulang kakinya patah. Lee hampir putus asa, namun Tsunade datang dan mengoperasi Lee. Begitu sembuh, Lee langsung membantu Naruto melawan Kimimaro, lalu akhirnya dibantu oleh Gaara.
Hyuga Neji merupakan seorang Jonin Konoha yang berasal dari klan Hyuga. Ia merupakan bagian team Guy bersama Rock Lee, Tenten, dan Guy. Dia juga merupakan sepupu dari
Hinata yang merupakan anggota Souke (atas), sedangkan ia merupakan anggota Bunke (cabang). Neji juga merupakan rival dari Rock Lee, sebelumnya Neji bersifat dingin, dan tidak pernah mendukung impian seseorang, sampai akhirnya ia dikalahkan oleh Naruto, lalu ia kembali sadar.
PENAMPILANNeji tidak mengenakan baju Jonin seperti para Jonin lainnya. Ia menggunakan baju putih polos dan memiliki rambut terurai.
KEMAMPUAN
Neji merupakan seorang ninja jenius, terbukti dari ia menjadi Jonin, padahal teman-teman seangkatannya masih Chunin. Meskipun ia seorang Bunke, namun ia memiliki kemampuan setara dengan Souke. Ia mampu menggunakan Kaiten, 64 pukulan suci (dan melipatgandakannya) ataupun Byakugan. Neji merupakan satu satunya orang yang diandalkan pada teamnya untuk melacak, karena kemampuan Byakugannya merupakan kedua terjauh, 1.3 km. Selain itu, Neji telah mempelajari jurus rahasia klan Hyuga, seperti Hakkekusho, bahkan meningkatkannya menjadi Hakke Hasangeki.
[Kiri] Hakke Hasangeki [Kanan] Kaiten
LAIN-LAIN
Neji memiliki masa lalu yang gelap, dimana ayahnya dibunuh, padahal sebenarnya ayahnya sendiri yang mengorbankan diri. Ia salah sangka sehingga membenci Hinata pada part I. Namun, setelah mengetahui yang sebenarnya, ia menjadi lebih baik pada Hinata, dan bahkan berlatih dengan ayah Hinata. Selain itu, Neji masih menunjukkan sedikit kehormatan pada Hinata, seperti memanggil Hinata dengan Nona Hinata atau Hinata sama. Setelah mengetahui yang sebenarnya juga, Neji lebih mendukung impian Lee.
Tenten adalah seorang kunoichi yang juga merupakan spesialis senjata di Konoha. Tenten merupakan anggota team Guy bersama Rock Lee, Neji dan Guy. Tenten sedikit galak pada Lee, sama halnya seperti Sakura pada Naruto. Namun, ia menyukai Neji dan menganggapnya kuat serta sering membantunya berlatih.
PENAMPILANTenten berpakaian bertema Cina. Rambutnya dikuncir dua seperti bola, dan membawa gulungan besar pada belakang pinggangnya.
KEMAMPUANTenten merupakan ahli senjata di Konoha. Ia menyegel semua senjatanya pada gulungannya. Tenten memiliki keakuratan yang tinggi dalam menggunakan senjata. Dengan jurus andalannya, ia mampu mengeluarkan ribuan senjata mematikan dari gulungannya, dan menghujani musuh, yaitu dengan jurus
Sōgu: Tensakai. Saat melawan summon Hiruko, ia menggunakan banyak sekali kertas peledak, dan ledakannya sangat dahsyat.
Tenten menggunakan Sōgu: Tensakai
Ia juga merupakan kunoichi tercepat seumurannya, walaupun ia merupakan anggota terlamban pada team Guy. Tenten juga dapat menggunakan taijutsu.
LAIN-LAINTenten bercita-cita menjadi kunochi legendaris, karena ia percaya bahwa kemampuan perempuan (kunoichi) dapat menandingi shinobi laki-laki. Ia sangat mengimpikan menjadi kunoichi sekuat Tsunade.
Tenten berperan penting pada saat melawan summon Hiruko, karena ialah yang melancarkan serangan akhir terhadap summon Hiruko, yaitu dengan banyak sekali kertas peledak.
Maito Guy (versi english : Might Guy) adalah seorang jonin yang juga merupakan guru dari
anggota Team Guy. Ia merupakan guru idola Rock Lee, mereka berdua sama-sama memiliki rambut tebal dan model rambut yang sama. Guy juga merupakan rival Kakashi, dalam kekuatan juga dalam bermain suit gunting-batu-kertas. Nilai suit terbarunya adalah 50 (Guy) - 49 (Kakashi). Guy merupakan ninja yang energik dan suka dengan tantangan. Lee selalu mengidolakannya, lain dengan Neji dan Tenten yang menganggap Guy dan Lee berlebihan.
PENAMPILAN
Guy mengenakan baju Jonin berwarna hijau serta kaos elastis di dalamnya. Penampilannya mirip dengan Lee.
KEMAMPUAN
Guy merupakan ahli Taijutsu terhebat di Konoha. Kecepatan dan kekuatannya sangat tinggi. Ia juga ahli dalam berbagai jenis Taijutsu. Selain itu, Guy dapat menggunakan Nuchaku. Guy juga merupakan sedikit ninja bertalenta yang mampu membuka 6 gerbang chakra dengan mudah. Dengan membuka 6 gerbang chakranya, ia mampu menggunakan jurus Asa Kujaku, yaitu menembakan banyak pukulan api.
[Kiri] Taijutsu Guy [Kanan] Asa Kujaku
Tidak seperti Lee, Guy mampu menggunakan jurus chakra. Ia juga cukup berpengalaman, ia menemukan cara menghindari sharingan dengan tidak melihat matanya, hanya melihat kakinya.
LAIN-LAIN
Guy telah banyak berpengalaman dalam misi tingkat atas seperti halnya Kakashi.
Guy juga merupakan seorang pemabuk laut, lho !
Iruka adalah guru akademi Naruto dan teman-teman Konoha 11nya. Iruka merupakan satu-satunya guru akademi pada part I yang menyayangi Naruto. Padahal, orangtua Iruka dibunuh oleh Kyubi yang ada di dalam tubuh Naruto. Iruka sangat percaya pada Naruto.
PENAMPILAN
Iruka merupakan seorang chunin yang mengenakan baju seragam ninja Konoha. Antara mata dan hidungnya terdapat sebuah goresan sejak kecil.
KEMAMPUAN
Tidak banyak yang diketahui mengenai kemampuan Iruka. Namun, sebagai kepala guru Ninja, Iruka menguasai jurus-jurus dasar ninja. Iruka juga pernah menggunakan genjutsu untuk menguji Sakura, serta melihat genjutsu Mizuki. Iruka juga cukup berbakat dalam taijutsu.
PENGALAMAN
Sebagai kepala guru Ninja, Iruka berpengalaman dalam mengajar dan mendidik murid ninja. Namun, Iruka bukanlah ninja yang cukup kuat dalam menjalankan misi
Ibiki merupakan pemimpin organisasi interogasi Konoha. Ia merupakan jonin spesial (pangkat diantara chunin dan jonin). Ibiki merupakan pribadi yang tahan siksaan, karena ia sudah sering disiksa. Tidak heran kalau ia menjadi spesialis interogasi. Ibiki punya seorang adik bernama Idate.
PENAMPILAN
Ibiki mengenakan baju khusus organisasi interogasi Konoha. Ia mengenakan sebuah penutup kepala. Jika dibuka, akan terlihat kepalanya yang tersayat.
KEMAMPUAN
Sebagai kepala penginterogasi, Ibiki mampu menginterogasi dengan baik. Ibiki menggunakan serangan fisik untuk melumpuhkan pikiran lawan, bahkan bisa mengambil alih pikiran lawan. Ibiki juga mengenal psikologi manusia.
Selain interogasi dengan serangan fisik, Ibiki punya dua jurus Kuchiyose, yaitu Kuchiyose : Aian Meiden, yang mengurung badak milik Pain dalam sebuah patung kucing besi dan mengikatnya dengan rantai. Lalu, Kuchiyose : Gomon Heya, dengan mengurung musuh pada sebuah sel penjara yang dirantai (Ibiki ada di dalamnya), roda gerigi dari bawah sel penjara menarik kawat untuk mengikat musuh, sehingga musuh akan terus terikat kawat semakin kuat sampai ia menjawab pertanyaan Ibiki.
Kuchiyose : Gomon Heya
LAIN-LAIN
Ibiki sangat berpengalaman dalam bidang interogasi. Ibiki memiliki seorang adik laki-laki yang ia tinggalkan di negeri teh. Terakhir bertemu saat lomba lari Idate, Ibiki mengacuhkan Idate dan tersenyum.
Orochimaru adalah anggota dari tiga sannin yang terdiri dari ia, Jiraiya, dan Tsunade. Sifatnya kejam dan sangat haus akan kekuatan dan pengetahuan, menyebabkannya menjadi salah satu tokoh jahat di Naruto. Orochimaru merupakan mantan anggota Akatsuki, dan juga menjadi pemimpin desa Otogakure. Orochimaru memiliki anak buah bernama Kabuto, yang mewariskan kekuatannya. Ia juga merupakan orang yang membuat Sasuke menjadi kuat, namun dikhianati oleh Sasuke itu sendiri.
PENAMPILAN
Orochimaru terlihat memiliki kulit putih dan rambut hitam panjang. Ia memakai baju desa Otogakure. Dengan semacam jurus terlarang, ia mampu mengambil dan menggunakan tubuh orang lain, namun setelah berbagai eksperimen, wujud aslinya merupakan ular bersisik putih.
SEJARAH
Orochimaru adalah murid Sarutobi Hiruzen (Hokage 3), bersama dengan Jiraiya dan Tsunade. Saat masih muda, ia pernah bertarung melawan Hanzo bersama Tsunade dan Jiraiya, dan berakhir dengan julukannya sebagai tiga sannin dari Hanzo. Berbeda dengan Jiraiya yang mengajari Minato, ia merupakan guru dari Anko, tetapi Anko mengkhianatinya. Orochimaru sangat terobsesi oleh kekuatan Sharingan dari awal, sehingga ia bergabung dengan Akatsuki untuk mendapatkan sharingan Itachi, tapi gagal karena kekuatan Itachi yang lebih kuat [kanan atas] . Karena tidak bisa mendapatkan Itachi, Orochimaru melakukan segala cara untuk mendapatkan Sasuke. Ia mengajarkan Sasuke banyak jurus sehingga ia menjadi kuat dan ingin mengambil tubuh Sasuke, namun pada akhirnya Sasuke mengalahkan Orochimaru. Sasuke menghisap tubuh Orochimaru dalam tubuhnya, dan Sasuke menggunakannya saat bertarung melawan Itachi. Orochimaru tertusuk pedang Totsuka [gambar kanan bawah] milik Susano'o Itachi dan sampai sekarang Orochimaru berada dalam ilusi pedang Totsuka tersebut.
KEMAMPUAN
Orochimaru telah mempelajari berbagai banyak jutsu dan melakukan berbagai eksperimen untuk mendapatkan kekuatan. Kemampuannya sangat hebat, memebuatnya mampu menyaingi wujud Kyubi ekor 4 Naruto sendirian. Orochimaru juga menggunakan jurus untuk membuatnya abadi, yaitu Fushi Tensei yang mengambil dan menggunakan tubuh orang lain. Jurus yang paling sering digunakannya adalah jurus-jurus yang berhubungan dengan ular.
Jurus paling terlarang yang ia gunakan adalah jurus untuk menghidupkan mayat dengan tubuh orang lain, yaitu Kuchiyose Edo Tensei. Ia pernah menggunakan jurus ini untuk menghidupkan Hokage 1 dan Hokage 2 untuk melawan Hokage 3. Jurus mematikan ini dikembangkan oleh penerusnya, Kabuto untuk menghidupkan Nagato, Deidara, Sasori, Kakuzu, dan Itachi.
Jiraiya adalah salah satu dari Sanin, yaitu 3 ninja legendaris yang berasal dari Konoha. Jiraiya bersifat genit, namun sebenarnya sangat tangguh. Sekarang ia bekerja sebagai penulis novel icha icha yang disukai Kakashi. Jiraiya memiliki banyak julukan, salah satunya Pertapa Genit. Ia menjadi guru Naruto sebelum babak final ujian Chunin dan pada pertengahan part I dan part II, Naruto ikut Jiraiya mengembara untuk mempelajari ilmu ninja.
SEJARAH
Jiraiya adalah murid Sarutobi Hiruzen (Hokage 3), bersama dengan Orochimaru dan Tsunade. Jiraiya, Orochimaru dan Tsunade pernah melawan pemimpin Amegakure, Hanzo yang menggunakan salamander. Meskipun team Jiraiya tak mampu mengalahkan Hanzo, menyadari kekuatan team Jiraiya, Hanzo memberi julukan Sanin pada team Jiraiya. Suatu saat, Jiraiya dipanggil oleh tetua katak yang bisa meramal dengan akurat, mengatakan bahwa Jiraiya akan memiliki murid yang akan mengubah atau menghancurkan dunia, dan untuk mencegahnya, Jiraiya perlu menulis buku. Saat bersama dengan Orochimaru dan Tsunade, mereka bertemu dengan 3 yatim piatu korban perang Amegakure, yang bernama Yahiko, Nagato dan Konan. Dengan terpaksa, Jiraiya menjadi guru mereka, ternyata Nagato memiliki Rinnegan, mata legendaris terkuat. Jiraiya setelah mengajari mereka meninggalkan mereka. Setelah menjadi Jonin handal, Jiraiya memiliki 3 murid, salah satunya adalah Namikaze Minato (saat itu calon Hokage, sekarang sudah meninggal). Minato mengajarkan Jiraiya rasengan, dan Minato menjadi calon Hokage 4 bersaing dengan Orochimaru. Namun, Orochimaru melakukan percobaan-percobaan terlarang sehingga pergi mengkhianati Konoha. Jiraiya juga pergi mengembara serta Tsunade yang menghilang entah kemana. Namun, Jiraiya kembali pada saat penyerangan ninja Otogakure ke Konoha yang dipimpin Orochimaru dan berakhir dengan kematian Hokage 3. Lalu, Tsunade kembali menggantikan posisi hokage 3 dan Jiraiya mengajak Naruto untuk mengembara sambil mempelajari jurus ninja dari Jiraiya.
KEMAMPUAN
Sebagai seorang Sanin, Jiraiya memiliki kemampuan yang sangat hebat. Kebanyakn jurusnya menggunakan katak dan elemen tanah dan api. Salah satu jurusnya adalah jurus elemen tanah terkuat, Yominuma yang menjebak musuh di rawa yang lengket. Summon katak utamanya adalah Gamabunta, Gamahiro, Gamatatsu dan Gamaken. Jiraiya bisa mengombinasikan jurusnya dengan katak-kataknya.
Jiraiya menggunakan Sage Mode
Jiraiya telah mempelajari teknik sage mode di gunung Myobokuzan dari Fukasaku dan Shima. Sage Mode adalah teknik menyerap energi alam dan menjadikannya kekuatan yang dahsyat.
Kekkai : Tengai Hojin
Jiraiya juga mampu menggunakan rasengan serta mengembangkannya menjadi Odama Rasengan. Lalu, Jiraiya ahli mengenai teknik segel dan kekkai. Salah satunya Kekkai : Tengai Hojin yang akan mendeteksi siapapun yang berada di dalam kekkai tersebut.
LAIN-LAIN
Jiraiya sekarang sudah meninggal dibunuh oleh Nagato dengan keenam Painnya. Pada saat itu, Jiraiya kewalahan melawan keenam Pain yang menggunakan Rinnegan. Pada akhirnya, Jiraiya mengorbankan kesempatan hidupnya karena lebih ingin mati, sambil meninggalkan 3 petunjuk mengenai kemampuan Pain, yaitu tubuh salah satu Pain (Pain Kuchiyose), Kode di punggung Fukasaku dan ninja Amegakure untuk diinterogasi. Jiraiya mati sambil tersenyum karena puas.
Jiraiya lah yang memberi nama NARUTO
Tsunade adalah kunoichi yang juga merupakan seorang Sannin. Tsunade juga merupakan hokage ke-5, master ninjutsu medis, serta satu-satunya klan Senju yang diketahui masih hidup. Sifatnya suka berjudi dan santai, namun keras dan judes seperti Sakura. Tsunade memiliki asisten yang bernama Shizune yang juga merupakan keponakan dari pacar Tsunade. Tsunade memiliki seekor babi yang bernama Tonton, yang diurus oleh Shizune. Saat menjadi Hokage, Sakura menjadi muridnya untuk belajar ninjutsu medis dan pukulan dahsyat.
PENAMPILANTsunade sebenarnya merupakan seorang nenek berumur 50 tahun lebih, namun ia memiliki jurus khusus yang menyebabkan dirinya terlihat seperti gadis 20 tahun. Namun jika kehabisan chakra, Tsunade akan berubah menjadi nenek tua.SEJARAHTsunade merupakan cucu dari hokage 1, Senju Hashirama. Ia memiliki adik yang bernama Nawaki dan pacar bernama Dan. Kedua orang itu memiliki impian menjadi Hokage sebelum mereka terbunuh dalam perang. Sejak kematian dua orang tersebut, Tsunade menjadi takut pada darah, serta meremehkan impian menjadi hokage, sampai ia sadar kembali oleh Naruto yang juga ingin menjadi Hokage. Tsunade pun menjadi pengganti Sarutobi Hiruzen sebagai hokage 5.
KEMAMPUAN
Sebagai seorang Sannin, Tsunade tentu memiliki kekuatan yang dahsyat. Tsunade menyimpan dan mengumpulkan chakranya di dahinya sehingga membentuk sebuah tanda pusat chakra di dahi Tsunade. Dengan chakra tersebut, Tsunade mampu menyembuhkan semua penduduk Konoha dengan chakranya sendiri melalui Katsuyu. Chakra tersebut juga membantunya membuat terlihat muda. Jika Tsunade menggunakan beberapa chakra pada dahinya, seluruh luka pada tubuhnya akan sembuh dalam sekejap, jurus itu adalah Sozo Saisei. Tsunade dikatakan sebagai pengguna ninjutsu medis terhebat dan wanita terkuat oleh Sakura dan Shikaku.
Tsunade menggunakan Sozo Saisei
Tsunade juga memiliki kemampuan taijutsu yang dahsyat, karena kekuatannya yang sangat besar. Ia mampu menggunakan pedang raksasa Gamabunta, meremukkan tulang serta membunuh lawan dengan satu pukulan, ataupun membelah tanah dengan sentilan. Pukulannya dapat meretakkan tanah atau menghancurkan batu. Salah satu tendangan mematikannya dalah Tsutenkyaku.
Tsutenkyaku
Sama seperti Sannin lainnya, Tsunade memiliki kuchiyose yang hebat berupa siput tanpa cangkang yang bernama Katsuyu, ratu siput. Katsuyu bisa membelah dirinya menjadi beribu-ribu bagian (seperti bakteri), serta mengeluatkan lendir yang dapat melelehkan apapun yang terkena seperti batu. Dengan kemampuann Katsuyu untuk membelah diri dan menyebar, Tsunade mampu menyembuhkan semua orang di Konoha dengan menyebarkan Katsuyu untuk menempel pada setiap penduduk, lalu Tsunade mentransfer chakranya pada Katsuyu untuk penyembuhan.
LAIN-LAIN
Tsunade berhasil menyelamatkan sebagian penduduk Konoha pada saat penyerangan Pain dengan chakranya, sampai SozoSaiseinya menghilang. Karena kehabisan chakra, Tsunade menjadi nenek tua lalu menjadi koma. Saat Tsunade koma, dan setelah kematian Danzo, Kakashi telah dicalonkan menjadi Hokage, namun ternyata Tsunade bangun dari komanya, sampai Shizune menangis terharu. Untuk memulihkan chakranya, Tsunade makan dengan lahap.
Gaara adalah shinobi seangkatan Naruto yang telah menjadi Kazekage. Shukaku juga berdiam pada dirinya sampai biju ekor satunya diambil oleh Akatsuki. Gaara merupakan anggota team Baki yang beranggotakan ia dan kedua kakaknya, Temari dan Kankuro. Gaara memiliki masa lalu yang gelap karena dianggap monster oleh semua penduduk desa walaupun ia anak dari Kazekage 4.
SEJARAH
Gaara pada saat bayi dijadikan kelinci percobaan oleh ayahnya. Ayahnya dibantu nenek Chiyo menyegel Shukaku di dalam tubuhnya sebagai kekuatan perang Sunagakure. Karena dianggap gagal, ayahnya berusaha membunuhnya meskipun tidak pernah berhasil. Sifat Gaara jadi seperti pembunuh, yang membunuh siapa saja yang ditemuinya.
PENAMPILAN
Gaara membawa sebuah guci besar yang berisi pasir sebagai kekuatannya. Pada dahinya terdapat semacam tulisan kanji yang berarti cinta.
KEMAMPUAN
Sebagai Jinchuriki dan seorang kage, Gaara memiliki kemampuan yang hebat. Gaara menggunakan pasir sebagai senjatanya dan pelindungnya. Tubuhnyapun berlapis pasir sebagai pelindung. Semua serangan akan ditangkis oleh pasirnya. Jika Gaara kehabisan pasir dari gucinya, ia mampu mengambil mineral dari dalam tanah dan mengubahnya menjadi pasir. Dengan begitu, Gaara juga hampir tidak bergerak pada saat bertarung. Kemungkinan Gaara menggunakan pasir karena ia merupakan jinchuriki Shukaku, meskipun setelah jinchurikinya dilepas ia tetap mampu menggunakan pasir.
[Kiri] Saikō Zettai Kōgeki: Shukaku no Hoko [Kanan] Sabaku Kyu
Gaara dapat memanipulasikan pasirnya menjadi dinding, shuriken, hujan jarum pasir, atau bahkan tombak raksasa. Jurus pasir dengan memanipulasikan pasir menjadi tombak bernama Saikō Zettai Kōgeki: Shukaku no Hoko. Pada part I, Gaara banyak menggunakan jurus pengikat dengan pasir, atau Sabaku Kyu, Gaara mengikat musuh dengan pasir, lalu meledekannya. Gaara juga menggunakan pasirnya sebagai pesan tulisan (seperti serangga Shino), bunshin pasir, dan Gaara dapat membuat mata ketiga dari pasirnya untuk melihat di luar jika sedang dalam perisai pasir. Pada Naruto Shippuden Movie 3, Gaara menggunakan semacam batu pasir yang dapat meledak.
Wujud setengah Shukaku Gaara
Pada saat Gaara berubah menjadi setengah Shukaku, Gaara menjadi lebih kuat, namun lebih lambat. Saat itu Gaara menghancurkan semua di sekitarnya dengan brutal, hingga akhirnya ia berubah sepenuhnya menjadi Shukaku.
LAIN-LAIN
Shukaku disegel dalam tubuh Gaara oleh ayahnya dan nenek Chiyo, menyebabkan nenek Chiyo merasa harus mengorbankan nyawanya demi Gaara. Pada saat kematian Gaara karena Shukakunya diserap Akatsuki, nenek Chiyo menggunakan jurus Kisho Tensei untuk menghidupkan Gaara, dengan korban nyawa nenek Chiyo. Setelah itu, Gaara sangat berterima kasih pada nenek Chiyo, dan mengajak shinobi Suna untuk mendoakan nenek Chiyo.
[Kiri] Chiyo menghidupkan Gaara [Kanan] Naruto menonjok Gaara
Pada Naruto Shippuden Movie 3, Gaara menghalangi Naruto untuk menyelamatkan Kakashi, karena masih belum mengerti perasaan Naruto. Namun setelah mengerti perasaan Naruto dan mendengar dari Jiraiya, Gaara membiarkan Naruto pergi.
Kankuro adalah ninja seangkatan Naruto yang berasal dari desa Sunagakure. Si pengendali kugutsu ini merupakan kakak Gaara dan adik Temari. Sifatnya benci anak-anak, meskipun sedikit takut pada Gaara (part I). Seiring waktu berlalu, Kankuro semakin mengerti penderitaan Gaara dan menjadi semakin dekat. Dan Kankuro sangat melindungi adiknya yang diincar oleh Akatsuki. Sampai Kankuro menantang seorang tetua Sunagakure di depan tempat suci demi Gaara.
PENAMPILAN
Kankuro menggunakan baju tertutup hitam dan pada wajahnya terdapat riasan berwarna ungu. Pada part I, ia membawa bonekanya di punggungnya, namun pada part II menggunakan gulungan. Rambut Kankuro mirip seperti Naruto dan hanya terlihat pada saat tidak menggunakan topi dan riasan wajahnya.
KEMAMPUANKankuro merupakan ahli boneka kugutsu. Ia bertarung menggunakan boneka kugutsu yang dikendalikan dengan benang chakra. Semua bonekanya merupakan buatan Sasori dan terakhir menggunakan tubuh Sasori sendiri. Sebagai pengguna kugutsu yang bertarung dari jarak jauh, Kankuro lemah dari serangan jarak dekat.
Karasu - Kuroari - Sanshouo
Kugutsu Kankuro adalah Karasu, Kuroari dan Sanshouo. Karasu lebih banyak mengeluarkan senjata, seperti jarum beracun atau asap beracun, Karasu juga bisa dikombinasikan dengan Kuroari dengan menggunakan jurus Kurohigi Kiki Ippatsu. Jadi, memasukan lawan kedalam perut Kuroari lalu jarum-jarum Karasu masuk ke lubang-lubang Kuroari dan menusuk lawan. Sanshouo lebih banyak digunakan sebagai pelindung karena bisa mengeluarkan perisai besi. Namun, ketiga boneka itu dihancurkan Sasori dan tidak diketahui apakah sudah diperbaiki atau dibiarkan. Pada pertemuan para Kage melawan Sasuke, Kankuro menggunakan tubuh Sasori sebagai kugutsunya.
[Kiri] Kurohigi Kiki Ippatsu [Kanan] Kankuro menggunakan Sasori
Temari adalah kakak perempuan Gaara dan Kankuro. Temari merupakan seorang jonin dari Sunagakure seperti Kankuro. Sifatnya sedikit sombong, namun di satu sisi sangat perhatian, peduli dan damai, terlihat ketika ia mempertanyakan alasan perang. Pada part I, Temari takut pada Gaara, namun pada part II hubungan mereka menjadi lebih baik meskipun tidak sedekat Gaara dan Kankuro. Temari dan Shikamaru juga ditunjukkan memiliki hubungan dekat, pada part II Naruto bahkan menduga Temari dan Shikamaru sedang kencan.
KEMAMPUAN
Temari memiliki elemen dasar angin, yang ia kembangkan dengan menggunakan kipas raksasanya. Pada part I, ia membawa kipasnya langsung di punggungnya, namun pada part II saat pertemuan kage, melalui gulungan. Temari dapat menciptakan angin kuat yang dapat memotong kayu hanya dengan sekali kibasan. Selain itu, Temari bertarung dengan strategis seperti Shikamaru. Jurus Temari adalah Kamaitachi no jutsu, Dai Kamaitachi no jutsu dan Temari juga dapat menggunakan Kuchiyose no Jutsu yaitu Kamatari.
[Kiri] Kipas Temari [Kanan] Kamatari
Kamatari merupakan semacam musang yang membawa pisau besar dan banyak pisau lainnya. Temari mengibaskan kipasnya dan mengakibatkan angin kencang yang menerbangkan Kamatari sehingga memotong semua yang dilewatinya.
LAIN-LAIN
Temari bersama Kankuro menjadi bodyguard Gaara pada pertemuan Kage. Pada saat itu, ia membawa kipasnya dengan gulungan.
Baki adalah pemimpin team Gaara, Kankuro dan Temari. Baki juga kepala pasukan Jonin Sunagakure. Pada saat penyerangan Sunagakure dan Otogakure ke Konohagakure, Bakilah yang memimpin Sunagakure. Namun, Sunagakure dan Konohagakure setelah itu menjalin hubungan aliansi. Baki sangat perhatian pada Gaara, Kankuro dan Temari. Terlihat pada kepanikannya saat diculiknya Gaara dan Kankuro yang hampir mati oleh Sasori. Selain itu, Baki terlihat lebih fokus pada prioritas misi.
PENAMPILAN
Baki mengenakan baju Jonin Sunagakure. Mata kanannya tertutup oleh kain putih.
KEMAMPUAN
Baki memiliki kemampuan untuk membuat pedang angin (potongan angin) hanya dengan menggerakan lengannya. Ia juga mampu menghindari dan menangkis serangan Hayate dengan baik.
LAIN-LAIN
Sebelum penyerangan Konohagakure, Baki membunuh Hayate. Pacar Hayate, Yugao Uzuki berniat untuk membalas dendam pada Baki meskipun Konohagakure telah beraliansi kembali dengan Sunagakure. Belum diketahui apakah mereka telah menyelesaikan permasalahan mereka.
Sampai Disini Dulu ya!! Naniti Kutulis Lagi
Fotonya Dari Kelpolova
☺ SAMPAI JUMPA ☺